Kapolres Blora : Setiap Anggota Harus Bisa Menjadi Agen Pencegahan Corona

https://www.memopos.com/2020/03/kapolres-blora-setiap-anggota-harus.html
Kapolres Blora Saat Beri Himbauan
MEMOPOS.com,Blora - Menyikapi situasi penyebaran wabah virus covid - 19 yang sampai saat ini masih mewabah di berbagai penjuru dunia, Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan,S.I.K menyampaikan kepada seluruh anggota, bahwa setiap anggota Polres Blora harus bisa menjadi agen pencegahan corona.
Kapolres mengatakan bahwa tugas penanggulangan bencana adalah tugas bersama dari seluruh elemen masyarakat, dimana dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan untuk bisa memutus rantai penyebaran virus yang mematikan tersebut. Kapolres mengimbau kepada seluruh anggota agar selalu bersinergi dengan instansi terkait dalam melakukan tindakan pencegahan corona, mulai dari wilayah desa atau kelurahan di wilayah Polsek jajaran masing - masing.
"Anggota harus bisa menjadi agen pencegahan corona, pantau dan awasi lingkungan sekitar, jalin sinergi dengan kepala desa dan bidan desa, lakukan tindakan pencegahan sedini mungkin, dan jika ada yang urgen segera laporkan kepada pimpinan," ucap Kapolres, Senin, (30/03/2020).
AKBP Ferry membeberkan bahwa Polres Blora akan terus bersinergi dengan instansi terkait untuk melakukan berbagai upaya pencegahan, agar wabah virus corona tidak menyebar di wilayah Kabupaten perbatasan Provinsi Jawa Tengah - Jawa Timur tersebut.
Kegiatan seperti sosialisasi pola hidup bersih, penyemprotan disinfektan hingga sosial distancing terus digalakkan, mengenai sosial distancing Kapolres menekankan kepada anggota bahwa dalam melakukan tindakan tetap mengutamakan persuasif humanis. "Kita utamakan tindakan persuasif humanis, semoga masyarakat Blora sadar akan pentingnya disiplin dalam menaati instruksi pemerintah terkait virus corona," beber Kapolres Blora.(ardy)